Syarat dan Ketentuan

Syarat dan Ketentuan Penggunaan MAXsi Pay
Terakhir Diperbaharui: 7 April 2024

Selamat datang di MAXsi Pay, layanan pembayaran digital yang memudahkan transaksi Bisnis Pulsa Anda. Dengan menggunakan aplikasi MAXsi Pay, Anda menyetujui untuk terikat dengan syarat dan ketentuan berikut:

1. Penggunaan Layanan

  • Kelayakan: Pengguna harus berusia minimal 18 tahun atau telah mencapai usia mayoritas di wilayah hukum indonesia, dan memiliki kapasitas hukum untuk membentuk kontrak yang mengikat.
  • Registrasi: Pengguna harus mendaftar dan memberikan informasi yang akurat, lengkap, dan terkini.
  • Keamanan Akun: Pengguna bertanggung jawab untuk menjaga kerahasiaan informasi akun dan kata sandi.
  • Keamanan Materil: Kami bertanggung jawab data dana pengguna akan aman karena di backup realtime ke beberapa data center baik di indonesia maupun luar indonesia dengan enkripsi yang aman.
  • Jaminan Uang Kembali: Kami menjamin dana pengguna akan kembali 100% jika terjadi kelalaian dalam kinerja kami dan akibat ketidak puasan pengguna, tidak termasuk untuk kejadian bencana alam dan non alam yang sampai mengakibatkan kami selamamya kehilangan akses data pengguna dan atau sebaliknya.

2. Transaksi

  • Limit Transaksi: MAXsi Pay mungkin menetapkan limit transaksi harian atau bulanan, untuk perubahan limit bisa menghubungi customer service.
  • Biaya: Pengguna akan diberitahu mengenai biaya transaksi yang berlaku dan biaya tersebut akan tampil langsung dihalaman produk saat bertransaksi.
  • Transaksi Failur: Jika terjadi failur dari pusat channel maka kami akan memberikan info status transaksi maksimal H+1, dan membatakan transaksi tersebut jika sudah terkonfirmasi failur atau invalid.
  • Komplain Transaksi: Komplain transaksi tersedia dalam waktu 7 hari terakhir, lewat waktu tersbut kami tidak bisa menjamin bisa terselesaikan, namun kami upayakan yang terbaik.
  • Dana Masuk: Semua dana yang masuk ke rekening kami adalah untuk transaksi dengan MAXsi, Kami tidak bertanggung jawab untuk hubungan transaksi dengan pihak ketiga dan seterusnya.

3. Kepatuhan

Pengguna harus mematuhi semua undang-undang lokal, negara, dan internasional yang berlaku terkait penggunaan layanan pembayaran digital.

4. Privasi dan Data Pribadi

MAXsi Pay berkomitmen untuk melindungi privasi dan data pribadi pengguna sesuai dengan Kebijakan Privasi kami.

5. Pembatasan Penggunaan

Pengguna dilarang menggunakan MAXsi Pay untuk kegiatan ilegal, penipuan, atau manipulatif.

6. Penyelesaian Sengketa

Sengketa yang timbul dari atau terkait dengan penggunaan MAXsi Pay akan diselesaikan melalui mediasi atau arbitrase, sesuai dengan hukum yang berlaku.

7. Perubahan pada Syarat dan Ketentuan

MAXsi Pay berhak memodifikasi syarat dan ketentuan ini kapan saja. Perubahan akan efektif segera setelah diposting di aplikasi atau situs web kami.

8. Penghentian

MAXsi Pay dapat menghentikan akses pengguna ke layanan tanpa pemberitahuan jika pengguna melanggar syarat dan ketentuan ini.

Dengan menggunakan MAXsi Pay, Anda menyetujui untuk terikat oleh syarat dan ketentuan ini.

Menurut hukum, Anda memiliki hak tertentu yang tidak dapat dibatasi oleh kontrak seperti persyaratan layanan ini. Persyaratan ini dengan cara apa pun tidak dimaksudkan untuk membatasi hak tersebut.

Persyaratan ini menjelaskan hubungan antara Anda dan MAXsi. Persyaratan ini tidak menciptakan hak hukum apa pun bagi orang atau organisasi lain, meskipun orang lain mendapatkan manfaat dari hubungan tersebut berdasarkan persyaratan ini.